Monday, April 6, 2015

Spaghetti Aglio Olio Ala kadarnya

Beberapa resep yang saya posting di blog ini ada embel-embel abal-abal atau ala kadarnya, itu berarti resepnya tidak sesuai pakem yang seharusnya *opo iku pakem?!*. Kalau ga bahannya yang di substitusi disesuaikan dengan ketersediaan bahan yang ada di dapur dan kulkas rumah saya, ya cara bikinnya juga suka ngarang, he...he..he..

Kali ini tersebutlah spaghetti aglio olio, kalau lihat sebagian besar resep di internet, pakainya smoked beef atau tuna, nah berhubung 2 bahan tersebut jarang ada di kulkas saya, akhirnya pakai yang selalu nyetok aja yaitu sosis sapi. Spaghetti aglio olio ini termasuk versi mudah (menurut saya) jika dibandingkan dengan spaghetti carbonara yang harus bikin dulu saus putihnya atau spaghetti bologneise yang harus bikin dulu saus bologneisenya. Dan tentunya lebih irit kalau pakai versi saya, karena ga pakai daging cincang ataupun keju yang melimpah.


Spaghetti Aglio Olio
Ala Ibu AfaThia

Bahan:
250 gr spaghetti, rebus sampai al dente
3 buah sosis sapi, potong-potong tipis
50 gr kacang edamame beku
1 buah wortel ukuran kecil, potong kotak-kotak kecil
1/2 buah paprika merah, potong kotak-kotak sedang
3 siung bawang putih, cincang halus
2-3 sdm minyak zaitun untuk menumis
Garam secukupnya
Merica hitam secukupnya
Gula secukupnya

Taburan:
Parutan keju cheddar
Basil atau peterseli kalau ada

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih dengan minyak zaitun sampai harum, masukkan potongan sosis, paprika dan wortel tumis sampai sayuran menjadi sedikit layu (jangan terlalu lama). tambahkan kacang edamame, tumis sebentar.
  2. Masukkan spaghetti yang sudah direbus dan ditiriskan, aduk-aduk sampai merata dengan bahan yang lain. Tambahkan garam, merica hitam dan gula, aduk rata lagi.
  3. Tuangkan spaghetti di atas piring, taburi dengan keju parut dan basil/peterseli. Sajikan selagi hangat.



Saya kira anak-anak ga terlalu suka model makanan kayak gini, karena dari segi rasa masih kurang "kaya" dibandingkan mie goreng jowo kesukaan mereka, tapi alhamdulillah ternyata duo krucils itu doyan banget. Pas deh bikin 250 gr spaghetti untuk ber-empat.

No comments:

Post a Comment