Judulnya keren banget ya, padahal sih cuma nugget ikan yang diberi sedikit tambahan udang biar makin gurih, hi..hi..hi...Masih nyontek dibuku yang
sama (ketahuan kalau cuma modal satu buku! >_<) ada resep nugget ikan. Berhubung sudah cukup berhasil dengan nugget ayam (dan belum berhasil dengan nugget daging sapi, hu..hu..hu..), akhirnya pede membuat nugget ikan.
Sebenernya pengin pakai ikan yang dagingnya lunak dan durinya sedikit trus sudah di fillet, tapi lik Siti tambaknya habis panen, jadi dapat ikan mujair lumayan banyak. Nah, itu ikan mujair kan ukurannya sedang cenderung kecil jadi susah banget filletnya, mana ga punya pisau yang tajam *ada victorinox baru siy tapi buat disimpen dulu ding^_^* jadi proses fillet ini yang bikin lama, udah baunya aduhai lagi, trus ditambah Thia yang sudah rewel minta dikeloni. Akhirnya nugget ini menjadi nugget terlama proses pembuatannya *lebay!*
Fish Shrimp Nugget
Bahan:
200 gr fillet ikan mujair --> kalau diresep asli pakai tenggiri, kakap, apa lagi ya? lupa! =D
1 buah jeruk nipis, peras dan ratakan pada fillet ikan
segenggam udang, buang kulit dan kepalanya
1 butir telur, kocok lepas
2 lembar roti tawar
100 ml susu UHT plain
50 gr keju cheddar, parut
garam dan merica secukupnya
Bahan pelapis:
1 butir telur, kocok lepas
Tepung panir secukupnya
Cara Membuat:
1. Siapkan kukusan, alasi tutupnya dengan serbet bersih.
2. Ikan yang sudah difillet bersama dengan udang, giling/hancurkan dengan chopper/food proccessor.
3. Dalam sebuah wadah, rendam roti tawar dalam susu UHT sampai hancur (seperti bubur),masukkan ikan dan udang giling, aduk rata.
4. Tambahkan keju cheddar, garam dan merica, aduk rata.
5. Siapkan loyang kotak 20x10x7 cm, olesi margarin dan beri kertas roti, olesi lagi margarin.*
6. Masukkan adonan nugget kedalam loyang, ratakan dengan spatula. Kukus sampai matang.
7. Setelah matang, keluarkan dari loyang, dinginkan.
8. Setelah dingin, potong-potong sesuai selera.
9. Gulingkan nugget kedalam kocokan telur, kemudian lapisi dengan tepung panir.
10. Simpan di wadah tertutup kemudian taruh di freezer, jika ingin menggoreng, goreng secukupnya, sisanya dikembalikan ke freezer.
*Di resep-resep biasanya cuma ditulis olesi dengan margarin saja, dan pas saya coba balik setelah matang, nugget kukus saya hancur alias masih banyak yang nempel ke loyang T_T. Akhirnya loyangnya selalu saya lapisi kertas roti dan oles margarin.